⁠⁠⁠

Tuesday, 29 March 2011

tugas membaca kritis


Nama :             Awalludin ma’ruf
Npm   :             09311023
Prodi/kelas :     PBSI/IV E









Ersa siregar, begitulah namanya. Salah seorang wartawan Indonesia yang tewas kala konflik Indonesia dan GAM memanas. Salah satu sumber mengatakan bahwa ia tewas karena terkena peluru dari salah seorang TNI yang bertugas kala itu.

 Menurut saya, sungguh mulia seseorang ketika berprofesi menjadi jurnalis atau anggota pers. Bukan dilihat dari berapa banyak berita yang mereka peroleh, melainkan pengorbanan yang ia lakukan ketika mencari dan meliput sepucuk berita. Ketika seorang wartawan meliput kejadian di medan pertempuran sering kali mereka diintimidasi, disiksa, disandera dan dianiaya bahkan sampai nyawa sebagai taruhanya seperti bang ersa lakukan, dan semua itu demi informasi yang di berikan kepada seluruh masyarakat Indonesia.

Naas memang apa yang menimpa kepada wartawan kawakan itu, tapi itulah yang dinamakan pengabdian yang tulus kepada bangsa khususnya untuk pers. Siapapun yang telah melepaskan tembakan kearah bang ersa seharusnya di usut secara tuntas hingga di temukan pelakunya walaupun secara tidak di sengaja. Perbuatannya itu sangat jelas bertentangan dengan Standar Perlindungan Profesi Wartawan yang telah di tetapkan.

Dan pesan saya, jangan takut menjadi wartawan apalagi dengan alasan yang seperti itu. Dimata saya wartawan adalah profesi yang sangat mulia, yang tidak semua orang dapat melakukanya.
Terus maju pers Indonesia, terus maju wartawan Indonesia.

0 comments:

 
Design by Awalludin Ma'ruf | Published by Template Dyto Share.us | Download Film Terbaru
Sisi Remaja Ebook Teknisi Komputer